Teknik Kendaran Ringan
Sekilas Kedua Jurusan
- kompetensi keahlian Teknik dan Bisnis Sepeda Motor (TBSM) lebih memfokuskan pada keterampilan yang berhubungan dengan sepeda motor. Keterampilan mencakup penguasaan dalam melakukan perawatan dan perbaikan mesin sepeda motor, chasis, pemindahan tenaga, sistem kelistrikan sepeda motor, kreatif dalam modifikasi dan asesoris sepeda motor,merancang dan membuat produk yang berbasis welding (pengelasan), dan menguasai Otomotif Technology Computer yang terkini.
- kompetensi keahlian Teknik Kendaraan Ringan Otomotif (TKRO), lebih berfokus pada penguasaan bidang otomotif khususnya mobil baik niaga maupun penumpang. Siswa akan dibekali keterampilan seperti melakukan pengecekan, perawatan komponen mobil sampai dengan perbaikan kerusakan mobil sesuai dengan standar yang ditetapkan.

Pembelajaran
- Pendidikan Agama dan Budi Pekerti,
- Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan,
- Bahasa Indonesia,
- Matematika, dan
- Bahasa Inggris.
- Simulasi dan Komunikasi Digital,
- Fisika, dan
- Kimia.
Sedangkan sub dasar program keahlian mencakup
- Gambar Teknik Otomotif,
- Teknologi Dasar Otomotif, dan
- Pekerjaan Dasar Otomotif.
Peluang Kerja dan Karir :

Teknik Kendaraan Ringan
Sekarang ini banyak SMK yang sudah bekerja sama dengan dunia usaha dan dunia industri dengan meneken MOU dengan berbagai perusahaan otomotif terkemuka sehingga lulusan SMK jurusan Teknik Kendaraan Ringan Otomotif (TKRO) yang memiliki keterampilan dan memenuhi syarat akan secara langsung terserap dalam dunia kerja. Siswa lulusan bisa bekerja menjadi teknisi atau pekerja dalam industri tersebut.
BACA JUGA: cara sadap whatsapp orang lain
Selain itu, dengan keterampilan yang dimiliki, lulusan juga bisa membuka lapangan kerja sendiri atau berwirausaha sesuai bidangnya, misalnya dengan membuka bengkel pribadi atau semacamnya. Bila siswa lulusan ingin mengembangkan keterampilan dan pengetahuannya, mereka bisa melanjutkan kuliah dengan memasuki jurusan kuliah yang relevan sesuai bidangnya misalnya saja jurusan teknik mesin.

Teknik Sepeda Motor